Peran teknologi dalam kehidupan manusia sangat dirasakan secara menyeluruh di berbagai sektor. Pada sektor ekonomi teknologi berperan sebagai layanan perbankan modern, menggantikan bentuk fisik uang dengan angka digital yang mudah, aman dan efisien untuk proses transaksi. Demikian juga di sektor industri, teknologi berperan sebagai alat modern yang mampu bekerja optimal dengan waktu yang cepat. Sangat mungkin lagi mempengaruhi sektor lainnya. Kemajuan teknologi ini memungkinkan terjadinya otomatisasi sistem hampir di semua bidang.
Implementasi teknologi pada semua bidang akan mengubah pola hidup dan interaksi manusia. Tidak dipungkiri bahwa manfaat dari sebuah teknologi akan memberikan kemudahan bagi manusia. Manfaat dari implementasi teknologi yang dapat Kita peroleh yakni kemudahan penggunaan sistem, efisiensi, kecepatan. Di sisi lain peran teknologi berdampak pada pengurangan SDM (Sumber Daya Manusia) khususnya dalam bidang industri. Hal ini tentunya menjadi tantangan bagi kita semua dalam memenuhi kebutuhan hidup. Dari sini bisa dilihat bahwa kemajuan teknologi juga diimbangi dengan kreatifitas Sumber Daya Manusia.
Perkembangan teknologi tidak bisa dihentikan oleh siapapun. Mau tidak mau manusia akan terbawa arus digital entah itu akan berdampak baik atau mungki sebaliknya. Fenomena besar ini terjadi karena dunia sedang memasuki revolusi industri generasi ke empat atau Industri 4.0. Hal yang menonjol pada era ini adalah tren otomatisasi dan penggunaan komputerisasi industri menjamur ke berbagai belahan dunia. Pengaruh teknologi ini sebagai fase revolusi teknologi baru dalam mengubah tindakan manusia dalam peningkatan kenerjanya.
Dalam bidang industri digital peranan teknologi sangat terasa bersamaan dengan perkembangnya posel pintar atau smartphone. Saat ini hampir semua orang mempunyai ponsel, mereka mendapatkannya dengan mudah dan bisa memilih daftar harga sesuai dengan kemampuannya masing-masing. Ponsel kini bukan hanya untuk alat komunikasi saja tetapi juga untuk sarana bertukar informasi global yang efisien dan cepat. Bagaimana tidak, dengan penerapan teknologi internet di awal abad 21 berdampak pada persaingan bisnis khususnya marketing dalam memperkenalkan produk dan jasanya lebih luas lagi. Tentunya ini akan memulai revolusi yang munculnya pekerjaan baru diranah bisnis teknologi. Bisnis teknologi kini tidak hanya dalam bisnis teknologi, tetapi sudah memasuki bidang-bidang lainnya diantaranya bisnis fintech (financial technology), bidang bendidikan, bidang kesehatan, bidang transportasi, dan lainnya.
Pada tahun 2010-an perusahaan ponsel berlomba dan bersaing dalam pemanfaatan teknologi internet. Hal di dukung oleh aplikasi-aplikasi dengan fitur sebaguna yang berjalan pada sistem operasi ponsel diantaranya sistem operasi Android dan iOS yang bertahan hingga kini. Dari era ini ponsel (telepon selular) mejelma menjadi ponsel pintar atau dikenal dengan istilah smartphone. Contoh aplikasi-aplikasi smartphone terkenal pada saai ini adalah facebook, Instagram, whatsapp, google, netfilx. Generasi milenial kini sangat mendominasi dalam penggunaan aplikasi-aplikasi tersebut. Bagi pembisnis fenomena ini dimanfaakan untuk memperkenalkan produk dan jasanya kepada pengguna aplikasi dengan menampilkan frame iklan-iklan yang muncul dalam layar smartphone mereka.
Di Indonesia kini ada aplikasi yang tidak kalah popular yaitu Go-jek, Tokopedia, Traveloka. Ketiga aplikasi ini mengibarkan sayap di nusantara dengan menyasar bidang transportasi, ecommerce, booking hotel. Perusahaan yang bergerak pada implementasi teknologi ini lebih kita kenal dengan istilah startup. Fitur aplikasi-aplikasi yang disediakan oleh startup di Indonesia sangat beragam baik dari kalangan anak-anak hingga orangtua sesuai dengan kebutuhannya masing-masing. Dalam kehidupan sehari-hari rasanya susah meninggalkan aplikasi yang ada selama ini. Ini mendakan bahwa peran teknologi digital sudah diterima oleh masyarakat.
Dari tahun ke tahun banyak startup baru yang mulai bersaing dengan startup-startup lainnya. Mereka menawarkan produk dan jasanya yang telah dikemas dalam aplikasi digital. Dengan adanya era baru ini perusahaan maupun UKM (Usaha kecil menengah) mau tidak mau harus mengikuti arus zaman. Apabila tidak mengimplementasikan teknologi kedalam bisnisnya, maka akan kalah bersaing dengan perusahaan/UKM baru yang telah mengimplementasikan teknologi dalam bisnisnya. Tidak hanya pembisnis konvensional bahkan anak muda mengenyam pendidikan ikut serta menyalurkan idenya untuk membangun aplikasi yang telah didesain sedemikian rupa sesuai dengan model bisnisnya. Para founder mengupayakan berbagai cara memikat investor dengan harapan akan berpartisipasi dalam pendanaan untuk pengembangan aplikasi lebih besar lagi.
Bisara startup, Saya salah satu developer yang saat ini membantu salah satu perusahaan startup di Kota Yogyakarta. Ada beberapa hal dasar yang akan kita bahas mengenai komposisi dalam sebuah startup khususnya dalam pengembangan sebuah projek. Metode ini bisa menjadi referensi bagi Anda yang tertarik dengan bisnis digital. Dengan adanya era teknologi ini menjadi kesempatan yang istimewa untuk memulainya. Bagi pemula seringkali merasa ragu akan sistem yang akan dibangun sudah ada yang mengerjakan atau belum. Hal ini lumrah karena belum sempat explore jauh mengenai sisem yang akan dirancang. Kenyataanya masih banyak orang beranggapan jika sistem yang akan dibangun belum pernah ada orang yang mengerjakan ini menjadi kabar baik, tentunya ini salah. Dalam sebuah bisnis apapun pesain akan selalu ada, entah kita berada di awal atau sebagai penantangnya. Maka dari itu pahami terlebih dahulu sedalam-dalamnya dari bisnis yang akan kita implementasikan ke dalam aplikasi digital. Jika berada pada posisi sebagai pesaing startup kenali terlebih dahulu pesaingmu, cari kelemahannya. Kelemahan startup lain inilah yang akan kita benahi menjadi salah satu fitur dari startup Anda. Tentu ini akan menjadi persaingan inovasi yang tidak dianggap remeh.
Masih bingung mencari ide, apa yang akan dibangun menjadi sebuah startup? Sebenarnya tidak perlu jauh-jauh karena kegiatan dan aktivitas masyarakat pun bisa diimplementasikan ke dalam aplikasi misalnya aplikasi order sayuran segar, aplikasi manajemen informasi desa, aplikasi feedback/kritik dan saran sarana kota, dan masih banyak lagi. Bagian dari sebuat startup bukanlah sebuah ide, sebab jika hanya ide saja projek tidak akan terselesaikan menjadi sebuah platform. Bagian terpenting dari startup ialah tim atau SDM (Sumber Daya Manusia), selain bagian utama yaitu developer aplikasi dan investor, tidak ada yang salah untuk bekerjasama dengan orang-orang yang sangat menguasai dibindangnya misalnya orang finansial, teknisi perangkat, ilmuwan atau SDM yang berpengalaman sesuai dengan bisnis yang akan dibangun. Diharapkan SDM ini akan membantu Anda mendampingi dalam riset maupun menentukan alur bisnisnya. Bagian lain lain adalah marketing yang akan membantu anda dalam mengenalkan bisnis ke dalam publik yang luas. Identifikasilah target pasar yang akan ditargetkan untuk menjual produk. Hal itu bertujuan untuk mengetahui kondisi masyarakat apakah mereka tertarik atau tidak menggunakan produk atau jasa yang anda terapkan.
Selain tim yang dapat diandalkan, bagian lain dalam membangun sebuah startup berbasis teknologi ialah tools atau perangkat teknologi untuk mengimplementasikan kedalam aplikasi mobile. Perlengkapan seperti komputer, internet, office sebagai sarana berkumpul/produksi, dan server. Perangat komputer dengan spesifikasi unggul tentu akan menambah nilai tersendiri dalam penggunaanya. Namun jika spesifikasinya standar hal ini tidak akan menjadi masalah yang serius. Tetapi tidak dengan server, biar bagaimanapun interaksi sistem dengan user lebih menjadi perhatian karena berkaitan dengan kenyamanan dan memudahan user dalam mengaksesnya. Server adalah sarana terakhir untuk menyimpan suatu data user dan aktifitasnya wajib handal dan optimal.
Pemilihan server haruslah tepat, mengingat kecepatan dan performa dibutuhkan dalam berinteraksi antara user dan aplikasi. Di Indonesia sendiri sangat banyak provider server penyedia layanan domain dan hosting terbaik. Harga yang ditawarkan sangat bervariasi tentu harga yang murah bukanlah suatu alasan untuk dipenuhi, mengingat kebutuhan aplikasi startup lebih besar daripada sebuah website biasa. Selain itu pelayanan hosting yang baik juga menjadi bagian penting apabila terjadi server mengalami down. Segeralah mencari layanan server yang baik sebelum membangun aplikasi startup salah satunya adalah Niagahoster yang menyediakan berbagai pilihan paket hosting yang bisa Anda pilih.
Jadi, tetaplah optimis dalam membangun sebuah startup karena era teknologi ini menjadi kesempatan dan peluang besar pada penerapan bisnis berbasis teknologi.